Perkara kaki naik ke kursi di kereta api ekonomi memang sempat menjadi perihal yang pelik. Hal ini karena cukup sering terjadi dengan berbagai versi.
Kali ini dari sebuah konten Tiktok yang menunjukkan salah seorang penumpang menaikkan kakinya di atas kursinya sendiri. Bila meninjau dari video tersebut, mereka tengah naik kereta api ekonomi yang kursinya memang masih tegak lurus. Menurut pengunggah konten tersebut, hal ini kurang sopan.
Hal tersebut kemudian diunggah di akun TikTok sambil menanyakan pendapat netizen. Namun ternyata, bagi sebagian besar netizen hal tersebut adalah lumrah.
Seorang netizen menjelaskan bahwa apa yang dialami sender tersebut masih biasa. Netizen ini sendiri mengalami kondisi di mana penumpang yang duduk di hadapannya, kakinya diletakkan di kursi tempat netizen tersebut duduk. Kalau seperti itu, memang terhitung mengganggu kenyamanan penumpang lainnya.
Kursi kereta api ekonomi yang tegak lurus memang menjadi salah satu PR yang sedang ditangani PT KAI saat ini. Perihal aturan mengenai kaki naik ini memang belum terlalu jelas aturannya. Oleh karena itu ada kalanya membuat penumpang menjadi tidak enakan satu dengan lainnya. Terutama bila kaki tersebut mengganggu area duduk penumpang lainnya.
Oleh karena itu saat ini PT KAI tengah mengembangkan kereta api ekonomi dengan kursi yang mirip dengan kelas bisnis. Di mana fiturnya memang lebih sederhana, tetapi penumpang bisa mengatur sendiri kemiringan kursi sesuai dengan kebutuhan mereka. Dengan demikian perjalanan jarak jauh dengan kereta ekonomi akan terasa lebih nyaman.
BACA JUGA: Kursi Kereta Api Ekonomi Bakal Ganti Serasa di Eksekutif, Selamat Tinggal Encok!
Di sisi lain, menanggapi viralnya video tersebut, PT KAI menganjurkan para penumpang untuk saling menghormati kenyamanan dan area duduk satu sama lain. Namun apabila ada hal yang tidak bisa penumpang sampaikan atau tidak enak menegur sendiri, bisa menyampaikan kepada petugas agar tertangani dengan lebih baik.